Menuju Kelapa Sawit Bebas Deforestasi di Indonesia: Tantangan Implementasi HCV dan HCS

Penulis: Daemeter Consulting

Penerbit: KADIN/IBCSD

Dec 2014

Publikasi ini dibuat sebagai bacaan awal untuk lokakarya berjudul “Menuju Kelapa Sawit Bebas Deforestasi di Indonesia: Tantangan Implementasi HCV dan HCS” yang diselenggarakan oleh Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN Indonesia) dan Indonesian Business Council for Sustainable Development (IBCSD) di Jakarta pada tanggal 12 Desember 2014. 

Publikasi ini mencakup:
1.   Pendekatan HCV dan HCS untuk implementasi Zero Deforestation: Pengantar kesamaan, perbedaan, tantangan, dan kesempatan oleh Daemeter Consulting; 
2.   Halangan dan hambatan: Meningkatkan praktik manajemen inovatif di sektor kelapa sawit Indonesia oleh Daemeter Consulting, yang dilengkapi tiga ringkasan studi kasus dari Praktik pengelolaan terbaik dalam industri kelapa sawit Indonesia: Studi kasus oleh Daemeter Consulting dan satu ringkasan studi kasus dari Golden Agri demonstrates real commitment to HCS forest conservation but legal threat lies ahead oleh Greenomics Indonesia; dan
3.   Ringkasan dari Sawit di Indonesia: Tata kelola, pengambilan keputusan, dan implikasi bagi pembangunan keberlanjutan. Rangkuman bagi pengambil keputusan dan pelaku oleh The Nature Conservancy (TNC) dan Daemeter Consulting.
 
Pendapat-pendapat yang dikemukakan dalam publikasi ini mewakili pandangan penulis dan bukan penerbit.